Umsida Tak Gentar Bersaing di Ajang Internasional, Raih Juara 2 Shell Eco Marathon 2023

Tim IMEI Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) kembali membanggakan dengan menorehkan nama Umsida dalam urutan Juara 2 tingkat Internasional Shell Eco Marathon Asia Pacific and Middle East 2023 Prototype dalam kategori prototype battery electric dengan hasil 749km/KWh. Hasil yang didapat Tim IMEI ini tidak kalah terlalu jauh dari tim yang meraih posisi pertama yakni 780km/KWh.

Ajang kompetisi bergengsi ini diikuti oleh 13 negara Brunei Darussalam, China, India, Qatar, Thailand, Singapura, Arab Saudi, Korea Selatan, Kazakhstan, Malaysia, Filipina, Vietnam, dan Indonesia.

Beruntung negara Indonesia memborong juara paling banyak. Kegiatan ini berlangsung di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Nusa Tenggara Barat pada Selasa (04/07/2023) hingga Minggu (09/07/2023).

“Tim IMEI telah membawa nama baik Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah. Umsida telah membuktikan dirinya sejajar dengan perguruan tinggi besar di Indonesia ini Juara 1 UGM salah satu perguruan tinggi yang sangat besar di Indonesia dia sudah masuk PTNBH sangat lama sedangkan kita masih di level medium tapi reputasi dan prestasi mahasiswa Umsida tidak kalah dengan mahasiswa di perguruan tinggi papan atas,” Ungkap Rektor Umsida.

Proses yang tidak mudah telah dilewati Tim IMEI, bahkan proyek mobil listrik ini dikerjakan setelah jam kuliah hingga tengah malam. Apresiasi yang luar biasa telah diterima Tim IMEI Umsida baik dari PP Muhammadiyah, PTMA se Indonesia bahkan Perguruan Tinggi lain yang mengikuti kompetisi tersebut secara langsung mengucapkan selamat kepada Tim IMEI Umsida. Para mahasiswa bimbingan Indah Sulistyowati ST MT ini telah kembali mendarat di Sidoarjo pada Senin (10/07/2023).