Pada Hari Sabtu 28-29 Desember 2024 , bertempat di Pondok Hizbul Wathan (HW) Sumbersuko, Kertosari, Kec. Purwosari, Pasuruan, Jawa Timur. telah dilaksanakan kegiatan Diklat Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro (Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro) 2025 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Universitas Muhammadiyah Sidoarjo. Kegiatan ini dihadiri oleh 30 peserta yang merupakan mahasiswa aktif dari Program Studi Teknik Elektro, serta pengurus aktif Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro. Tujuan Diklat:
- Meningkatkan Pemahaman : Membekali peserta dengan pengetahuan dasar dan keterampilan praktis terkait bidang Organisasi untuk mendukung kegiatan Himpunan dimasa mendatang.
- Membangun Kepemimpinan: Menanamkan nilai-nilai kepemimpinan, tanggung jawab, dan kerja sama tim di kalangan mahasiswa sebagai calon pemimpin masa depan.
- Memperkuat Solidaritas: Meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan di antara mahasiswa Teknik Elektro untuk menciptakan lingkungan akademik yang harmonis.
- Pengembangan Organisasi: Membimbing peserta dalam memahami struktur dan mekanisme organisasi Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro, sehingga mereka siap menjadi bagian aktif dalam kegiatan himpunan.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro, Muhammad Azrul Arwandhi, dan pemaparan materi dari beberapa narasumber yang berkompeten. Diklat ditutup dengan sesi tanya jawab dan pembacaan komitmen oleh peserta untuk aktif berkontribusi dalam memajukan Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro. Demikian berita acara ini dibuat untuk menjadi dokumentasi dan bahan evaluasi di masa mendatang.
“Pelatihan ini tentunya bertujuan agar teman-teman mahasiswa memahami dan belajar bagaimana menjadi seseorang pemimpin kuat daan tangguh. ” tutur Ketua Umum Himanitro.